Rahman Wijayanto Terpilih Menjadi Ketua DPC PKB Pelalawan

Bagikan Artikel Ini:

Suaraburuhnews.com – Pangkalan Kerinci – Rahman Wijayanto terpilih secara masyawarah dan mufakat menjadi Ketua Umum Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Pelalawan, Sabtu (24/1/16).

Muscab yang dihadiri oleh Assisten 1 Setdakab Pelalawan itu dibuka pada pukul 20.30 Wib di hotel Grand Pangkalan Kerinci. Hadir juga Zardewan selaku calon Wakil Bupati Pelalawan yang diusung PKB. Kemudian hadir juga Ketua DPW PKB Riau Abful Wahid, Wakil Sekjend DPP PKB, Wibowo dan para undangan lainnya.

Setelah Muscab dibuka, agenda Muscab dilanjutkan proses pemilihan Ketua DPC PKB Pelalawan. Dalam proses musyawarah tersebut Rahman Wijayanto terpilih sebagai Ketua DPC Pelalawan.

Baca Juga :  Sapa Anies-Muhaimin, Prabowo: Saya Pernah di Posisi Anda, Senyuman Anda Berat Sekali

Musyawarah tersebut diikuti oleh pengurus PKB dari DPP, DPW dan DPC. Cukup alot pembahasan pemilihan Ketua tersebut.

Akhirnya keputusan musyawarah menetapkan Rahman Wijayanto menjadi Ketua DPC PKB Pelalawan dengam mengalahi rivalnya politiknya Sugianto.(rj)

Komentari Artikel Ini