Belum Sampai Sepekan Sudah Dua Orang Dibunuh di Pelalawan

Bagikan Artikel Ini:

Suaraburuhnews.com – Pangkalan Kerinci – Belum sampai sepekan sudah dua orang nyawa manusia hilang diduga dibunuh di Kabupaten Pelalawan Propinsi Riau.

Peristiwa tragis terjadi pada hari Sabtu (23/12) di Jalan Abdul Jalil Pasar Baru Pangkalan Kerinci Timur Kecamatan Pangkalan Kerinci. Yang menjadi korban adalah Herman (57) warga Pekanbaru asal Langgam.

Almarhum Herman alias Ujang meninggal di salah satu rumah sepupunya H. Fadlun alias Tulun yang sedang dibangun. Ujang tertidur sendirian di rumah pamannya yang belum dipasang pintu dan jendela Itu. Lalu pada pagi harinya tukang bangunan ketika masuk ke rumah dikagetkan dengan sosok Herman sudah terbujur kaku meninggal dunia dan bersimbah darah di ruang keluarga rumah H. Fadlun.

Baca Juga :  Kapolres, Bawaslu dan Pabung TNI Bersinergi Tinjau Rapat Pleno PPK Kecamatan Pangkalan Kuras

Nyawa mendiang Ujang Herman hilang sia-sia dengan cara sadis. Belum tau apa motif pembunuhan dan siapa pelaku Ujang Herman ini.

Hari ini Selasa (26/12) juga ditemukan sesosok mayat. Mayat yang ditemukan berjenis kelamin laki-laki diketahui bernama Dar alias Budi, umur diperkirakan 40 tahun lebih dan berasal dari Lampung.

Jasad Dar alias Budi ditemukan di kebun karet Dusun Baru Desa Gondai Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan.

Menurut Kapolres Pelalawan AKBP Kaswandi Irwan, SIK melalui Paur humas Aiptu Sijabat membenarkan penemuan mayat tersebut.

Baca Juga :  Truk Anggota Dewan Pelalawan Lenyap Dini Hari

Apakah Pelalawan sudah tidak aman lagi? Kedua peristiwa tragis ini membuat warga makin mencekam. Belum kejadian satu ini terungkap sudah muncul lagi peristiwa pembunuhan yang baru.

Dalam suasana seperti ini warga mendo’akan semoga pihak berwenang dalam hal ini Polres Pelalawan agar cepat menyelesaikan kasus-kasus ini dan menangkap pelaku pembubuhan ini. (sbnc/02).

Komentari Artikel Ini