PAW PPP Dewan Pelalawan Mundur 2 Orang, yang Jadi Emak-emak Pedagang Sayur

Bagikan Artikel Ini:

PAW PPP Dewan Pelalawan Mundur 2 Orang, yang Jadi Emak-emak Pedagang Sayur

πŸ…’π—Žπ–Ίπ—‹π–Ίπ–»π—Žπ—‹π—Žπ—π—‡π–Ύπ—π—Œ.π–Όπ—ˆπ—† – Pangkalan Kerinci – Tak diduga Penganti Antar Waktu (PAW) anggota dewan DPRD Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Junaidi Purba alias Gope ditolak oleh dua Caleg yang seharusnya posisi PAW. Akibat dua nama mundur akhirnya yang jadi seorang caleg yang hari harinya padagang sayur.

Dua nama yang mengundurkan diri adalah Nazaruddin dan H Azwir. Nazaruddin mundur karena tetap di posisinya sebagai karyawan swasta di perusahaan besar di Pangkalan Kerinci. Sementara itu di lembaran surat pengunduran diri yang diterima redaksi, H Azwir mengundurkan diri disebabkan karena waktu 1 tahun tidak bisa maksimal melayani kepentingan masyarakat

Karena dua caleg PPP tahun 2019-2024 mundur secara tertulis itu maka yang dipastikan PAW dewan PPP Kabupaten Pelalawan Rosidah Boru Nasution (47) emak emak.

Perolehan suara Rosidah Boru Nasution pada pilcaleg 2019-2024 tidak signifikan. Dia
memperoleh suara sebanyak 69 suara. Posisi nomor urut Caleg nomor urut 3 dan perolehan suara diposisi nomor 4 suara terbanyak di dapil 1 yakni Kecamatan Pangkalan Kerinci.

Rosidah Boru Nasution hari-hari seorang ibu rumah tangga yang merangkap sebagai penjual sayur.
Pantauan media ini di kediamannya RT di Jalan Pelita RT 01 RW 01 Kelurahan Pangkalan Kerinci Timur ibu rumah tangga itu sibuk melayani pembeli di warungnya.

Istri dari Suprapto itu sangat senang ketika dia menjadi PAW dari PPP.dewan Pelalawan.

β€œSaya sangat senang dan bahagia. Saya ucapkan Alhamdulillah semua hidup ini Allah yang mengaturnya,” ungkap Rosidah Boru Nasution kepada media ini Jumat (9/6) pagi.

Rosidah memliki satu warung tempat jualan sayur dan lainya. Nama warungnya Warung Kholil.

Sementara itu Ketua Umum Pimpinan Pusat PPP Muhammad Mardiono telah mengeluarkan surat pemberhentian Junaidi Purba yang digantikan oleh Rosidah Br Nasution kemarin 7 Juni 2023.(r07).

Editor: Aps
Foto: Rosidah Br Nasution saat di warungnya,(sbnc.doc)

Β 

Β 

Β 

Komentari Artikel Ini

Exit mobile version