Camat Kuala Kampar Meninggal Dunia

Bagikan Artikel Ini:

Camat Kuala Kampar Meninggal Dunia

πŸ…’π—Žπ–Ίπ—‹π–Ίπ–»π—Žπ—‹π—Žπ—π—‡π–Ύπ—π—Œ.π–Όπ—ˆπ—† – Kuala Kampar – Kabupaten Pelalawan berduka. Awan hitam diselimuti kabupaten dengan motto AMANAH ini. Dikabarkan Camat Kuala Kampar Tengku Syafril meninggal dunia hari ini Kamis Tanggal (24/6/2021) pada pukul 11.05 WIB di Kelurahan Penyalai, Kecamatan Kuala Kampar

Kabar duka tersebut telah viral di media sosial. Telah berpulang ke Rahmatullah T. SYAFRIL (Camat Kuala Kampar) pada hari Kamis, 24 Juni 2021 sekitar jam 11.05 WIB di Penyalai Kuala Kampar akibat sakit. Mohon dimaafkan semua kesalahan almarhum dan semoga husnul khotimah, diterima semua amal baiknya, diampuni segala dosaΒ²nya dan ditempatkan ditempat terbaik di sisi Allah SWT, tulis salah satu medsos yang viral itu.

Informasi meninggalnya Camat Kuala Kampar itu dibenarkan warga Kuala Kampar, Syamsuddin mantan anggota dewan Kabupaten Pelalawan.”Iya Bang, meninggal di rumah dinasnya,” ungkap Syamsuddin.

Baca Juga :  Mengapa Berpuasa?

“Saat ini jenazah almarhum T. Syafril sudah dibawa menuju Pangkalan Kerinci,” kata Syamsuddin.

T. Syafril (53) semasa hidupnya sudah berkali-kali pindah tugas sebagai Camat. Dari Camat Teluk Meranti dan pindah Kecamatan Kuala Kampar sudah 8 tahun mengabdi sebagai Camat di Kuala Kampar. Sebelum menjadi Camat almarhum pernah menjadi Lurah Pelalawan.

Sampai berita ini disiarkan jenazah T. Syafril sedang diperjalanan menuju Pangkalan Kerinci dan belum dapat kabar almarhum akan dimaiamkan di mana.

Pewarta : R01
Editor: Aps
Foto : Warga saat mengatar Jenazah T. Syafril dibawa ke Pangkalan Kerinci dari Penyalai, Kuala Kampar (istimewa).

Komentari Artikel Ini