Berbagai Obat Tradisional Mengatasi Nyeri Gusi

Bagikan Artikel Ini:

Suaraburuhnews.com – Gusi bengkak atau nyeri gusi disebabkan adanya peradangan di area gusi. Banyak faktor yang menyebabkan gusi meradang dan menimbulkan nyeri, salah satunya adalah kebersihan mulut yang kurang dijaga.

Nyeri pada gusi bisa terjadi kapan saja dan hal inilah yang dapat mengganggu aktivitas. Jangan terburu minum obat anti nyeri, sebenarnya masalah ini bisa diatasi dengan sejumlah ramuah herbal yang lebih alami berikut ini;

Lidah buaya

Lidah buaya punya sifat terapeutik yang dapat membantu mengurangi peradangan dan gusi bengkak. Cara menggunakannya cukup mudah, lendir atau gel lidah buaya bisa digunakan sebagai obat kumur untuk mengurangi rasa sakit.

Baca Juga :  Tuan Rumah HPN dan HUT JMSI Ke-4, Panitia Gesa Sejumlah Persiapan di Duri Bengkalis

Akar manis

Akar manis termasuk tanaman semak yang tumbuh di kawasan banyak terpapar matahari. Agak sulit memang mencari akar manis utuh, paling tidak Anda bisa mencari ekstrak akar manis di toko herbal. Akar manis punya sifat anti-bakteri yang dapat mengurangi sakit pada gusi karena infeksi. Gunakan ekstrak akar manis sebagai obat kumur.

Air garam

Ini adalah cara tradisional untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi. Berkumur dengan air garam setelah gosok gigi dapat mencegah nyeri gusi dan berbagai risiko masalah gigi lainnya. Tak hanya mencegah, tapi berkumur dengan air garam cukup efektif mengatasi peradangan gusi.

Baca Juga :  Menteri PPPA-Ketum PWI Pusat Antusias Jajaki Kerjasama, Inilah Isu-isu Penting yang Dibahas

Minyak cengkeh

Minyak cengkeh juga telah lama digunakan sebagai ramuan tradisional untuk mengobati sakit gigi. Minyak cengkeh punya sifat anti-inflamasi. Cara menggunakannya dengan meneteskan minyak cengkeh, kemudian oleskan ke area gusi yang nyeri. Demikian sebagaimana dikutip Okezone.com, Rabu (7/12/2016). ***

Komentari Artikel Ini